LAWANG PARK ONE STOP ADVENTURE
Akhir Tahun ke Negeri di Awan
Desau angin di pohon pinus menerabas kesunyian.
malam beranjak lambat...
#lawangpark
Senin, 30-31 Desember 2019 mendapat kesempatan untuk merasakan denyut kehidupan di Lawang Park One Stop Adventure. Kami sekeluarga pulang beberapa jam sebelum tarikh berubah menjadi 2020. Inilah kesempatan untuk menyusun resolusi tahunan. Menjalankan perenungan perjalanan sepanjang tahun 2019.
Akhir tahun 2019, hari-hari libur bagi banyak orang. Ada juga yang tidak. Tenggelam dalam rutinitas yang entah kapan berhentinya. Setiap orang punya pilihan. Bebas memaknai dan menjalani hidup ini.
Seingat saya, sudah beberapa kali tawaran agar ke Lawang Park oleh tokoh pariwisata Sumbar, Moh. Zuhrizul. Saya menolak dengan berbagai alasan kesibukan. Seminggu yang lewat saya terjebak, ketika menanyakan tentang Lawang Park.