Tuesday, October 4, 2011

Moderator Anas Urbaningrum


Anas Urbaningrum: Mari Kita Bangun Kebersamaan dalam Bingkai Ke-Indonesiaan
Padang ---- Salah satu agenda kunjungan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum dan Sekjen DPP-PD Edhie Baskoro Yudhoyono beserta rombongan DPP-PD ke Padang, Sumatera Barat (Sumbar), adalah melakukan ramah tamah dan berdialog dengan tokoh-tokoh masyarakat Sumbar.


Ramah tamah dan dialog dengan para tokoh masyarakat Sumbar digelar di Kota Padang, Kamis, 29 September 2011 malam.


“Inti kita berkumpul dari berbagai kalangan karena kita ingin mengirim pesan ke seluruh saudara-saudara kita di Indonesia, bahwa dengan cara kebersamaanlah kita harus mengurus bangsa dan negara,” ungkap Anas Urbaningrum saat berdialog dengan tokoh-tokoh masyarakat Sumbar.


Anas Urbaningrum menegaskan dialog dengan para tokoh masyarakat Sumbar sungguh membahagiakan, karena dalam dialog ini hadir tokoh-tokoh Sumbar dari berbagai lapisan dan kalangan. Hal ini menjadi tanda yang nyata bahwa keberbedaan latar belakang tetap menyatu dalam kebersamaan.


“Dan kebersamaan tokoh-tokoh yang hadir dalam dialog ini adalah sumber kapital yang sangat bermanfaat dan bernilai,” kata Anas Urbaningrum mengapresiasi kebhinekaan tunggal ika di Sumbar.


Menyikapi hal itu, Anas menghimbau, agar tokoh-tokoh masyarakat Sumbar senantiasa menjauhi kekerasan karena kekerasan bukanlah sifat masyarakat Sumbar.


“Masyarakat Sumbar adalah masyarakat yang berbudaya tinggi, memiliki tradisi pluralisme, menghargai perbedaan satu sama lain, dan menghargai kemajemukan,” kata Anas Urbaningrum memuji budaya masyarakat ranah Minang.


Dalam kesempatan yang baik itu, Anas Urbaningrum juga berharap doa restu dari tokoh-tokoh Sumbar untuk kepemimpinan Pengurus DPD-PD yang baru dilantik pada Kamis siang. (rilis/dik) sumber: www.bunganas.com

No comments:

Post a Comment