Friday, September 27, 2024

LAPORAN DARI SYDNEY V

Randai SIBac-sip 2024 

Hoyak Wiley Park


BANKSTOWN, SYDNEY
— Gemuruh tepuk tangan penonton menggema di lapangan terbuka ketika alunan musik talempong dimainkan. Sepuluh mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang berpakaian randai bergerak dan melompat dinamis sembari memukul celana galembong.

Cerita tentang Syamsudin Anak Rantau dimainkan selama 30 menit membuat para diaspora Minang diajak untuk kembali nuansa kampung halaman. Anggota Youth Minang Center, anak-anak perantau tampak antusias menyimak cerita dan melihat Tarian. Sesekali jalan cerita mengundang tawa.

“Program serupa ini harus dilanjutkan. Sangat dibutuhkan bagi keluarga dispora. Hari ini, mengisi hari libur dengan silaturrahmi dan seni budaya yang melepas rindu kampung halaman,” ungkap Ketua Ikatan Keluarga Minang Saiyo (IKMS), Sydney Yusuf Rizal, di hadapan 200 keluarga diaspora di salah satu pentas terbuka di Wiley Park, Bankstown, Sydney, Minggu (22/9).



Acara yang dikemas dengan pesta BBQ ini dikerjakan oleh Student of Imam Bonjol Academic Community – Smart Internship Program (SIBac-sip) 2024 bersama Surau Connect. Dua lembaga yang terdiri dari anak muda dari UIN Imam Bonjol Padang dan IKMS.

“Sebagai langkah awal dari UIN Imam Bonjol Padang, kita sangat berterima kasih. Tahun depan harus kita kemas lebih hebat lagi,” ujar diaspora yang sudah 40 tahun di Sydney ini.

Ketua Surau Sydney Australia (SSA), Nofri Latif sangat gembira dengan kegiatan SIBac-sip 2024, karena telah ikut mengisi program kerja di bidang agama dan budaya IKMS.

“Sebagaimana perbincangan dengan ibu rektor tempo hari, UIN Imam Bonjol Padang ingin hadir mengisi pengajian agama dan seni budaya tengah keluarga diaspora adalah kebutuhan. Terutama bagi anak-anak muda generasi kedua dan ketiga,” ujar Nofri.


Realisasi Pengabdian kepada Masyarakat ini sangat bermakna bagi kedua belah pihak. Menjalin hubungan antara ranah dan rantau. Para mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang mendapat saudara baru, generasi kedua dan ketiga Minang di Sydney. Mereka berdiskusi dan bekerja sama untuk masa depan. Mimpi melanjutkan pendidikan ke Sydney kian terbuka.

Hadir pada kesempatan BBQ, para pendamping SIBac-sip, Prof. Nurus Shalihin, M.Si., Ph.D, Dr. Abdullah Khusairi, MA, Renggi Vrika, M.Pd, Chanti Diananseri, M.Pd. Dua nama terakhir justru mau melanjutkan program doktor di antara kampus yang sudah dikunjunig beberapa hari lalu.

“Kita sangat bahagia disambut oleh para bundo kanduang IKMS. Seperti sudah lama tinggal di Sydney,” ujar Chanti, di sela-sela BBQ. | ABDULLAH KHUSAIRI

@uinimambonjolpadang @sibac-sip2024 #sibac_sip2024 #literasi #narasi #aksi #aussie




No comments:

Post a Comment