Cita Rasa
Oleh Abdullah Khusairi
Pesta rakyat pesta demokrasi. Vox populi vox dei. Suara rakyat suara tuhan. Rakyat sedang berdaulat. Rakyat sedang berkuasa. Pesta ini akan menyerahkan kekuasaan itu kepada wakilnya.
"Tapi tak banyak yang menghibur. Tak banyak yang mendidik. Egois. Hanya memperkenalkan diri. Berjanji. Memenuhi titik pandang kita," seorang pengamat sosial baru saja berkomentar seputar baliho, spanduk, poster para calon legislatif.
"Tidak banyak yang memiliki daya pikat. Eye caching!" ia seperti berpuisi saja.
Sedikit mungkin benar apa yang dikatakannya. Karena sejauh yang teramati, tidak begitu banyak kemasan baliho, spanduk, poster para calon legislatif bisa menandingi kemasan iklan produk. Atraktif. Menyita perhatian.